Star Wars X-Wing My Interpersonale(The Next): 5 Karakter Dalam Film Yang Inspiratif (Versi Saya)

PPCIndoAtas

Rabu, 14 Desember 2011

5 Karakter Dalam Film Yang Inspiratif (Versi Saya)

Selamat datang di post saya yang ke-21, kali ini saya akan memberikan sedikit opini dan pandangan saya terhadap karakter-karakter fiksional maupun non-fiksional yang ada di film. Saya akan fokus pada film-film yang mainstream saja, jadi filmnya akan umum dan diketahui oleh hampir semua orang.

Rambo Vs Predator
            Tokoh-tokoh dalam suatu film tidak pernah lepas dari elemen terpenting dari film itu sendiri. Baik tokoh fiksi maupun non-fiksi, tentu saja berdasarkan karakter-karakter manusia pada kehidupan nyata yang sesungguhnya. Si penulis naskah harus mengetahui karakter macam apa yang nantinya cocok diperankan dalam film yang akan dibuat. Jika suatu tokoh memiliki peran antagonis maka tokoh tersebut dibuat jahat, karakter-karakter yang muncul akan yang buruk-buruk saja. Tapi tidak selamanya tokoh antagonis itu jahat, kadang sisi baik dari tokoh antagonis tiba-tiba muncul, tergantung si pembuat film dalam membuat dan menampilkannya berbeda atau tidak. Untuk karakter protagonis juga begitu, tidak selamanya sang protagonis itu baik. Namun dibalik itu semua si pembuat cerita pasti mengirimkan sebuah pesan lewat karakter-karakter yang dibuatnya. Berikut ini adalah karakter-karakter dalam film yang menurut saya patut dicontoh dalam kehidupan kita:

Chris Gardner
Chris Gardner adalah seorang tokoh film non-fiksi, beliau adalah CEO dari Christopher Gardner International Holdings yang kantornya ada di New York, Chicago dan San Francisco. Beliau berhasil melalui ujian-ujian yang sangat berat sebelum berhasil mencapai kesuksesannya seperti sekarang ini. Beliau membuktikan kalau sukses itu tidak pernah diraih dengan mudah. Kisahnya dipublikasikan dalam sebuah film yang berjudul “The Pursuit Of Happyness”.

Tony Stark
Tony Stark adalah tokoh dalam film fiksi yang berjudul “Iron Man”. Tony Stark adalah seorang pemiliki perusahaan pembuat senjata terbesar. Awalnya, Tony Stark hanyalah tokoh egois yang tidak memikirkan orang lain. Namun pada saat dia diculik dan bertemu dengan seseorang yang sudah membantu dan berkorban untuknya, dia berubah. Dia berniat untuk menyelamatkan orang-orang tidak berdosa yang menjadi korban karena ulah perusahaannya. Tokoh ini mengajarkan kita untuk harus selalu bertanggung jawab kepada apa yang telah kita perbuat.

Maximus
Maximus sebenarnya adalah tokoh dalam sejarah nyata, yang akhirnya dijadikan tokoh dalam film “Gladiator”. Maximus adalah jenderal perang yang hebat sampai suatu saat sang raja menginginkannya untuk menggantikan dirinya, karena sang raja akan meninggal. Commodus anak raja tersebut, tidak terima dan membunuh keluarga Maximus. Tidak hanya itu Commodus menghukum Maximus untuk bertarung di arena Gladiator sampai mati. Maximus meninggal setelah berhasil mengalahkan Commodus di arena Gladiator. Permintaan Maximus sebelum meninggal adalah agar Roma tetap menjadi negara yang demokrasi dan bebas politik kotor.

Captain Jack Sparrow
Jack Sparrow adalah tokoh fiksi dalam film “Pirates Of Caribbean”. Tokoh ini sangat unik, terkadang gila, aneh, tapi terkadang juga bisa sangat bijaksana. Jack adalah seorang kapten bajak laut yang selalu menginginkan sesuatu, nah ketika dia sedang mengejar sesuatu ini, selalu terjadi hal-hal aneh yang tidak biasa. Namun dibalik itu semua Jack tetap bisa menyelesaikan situasi sulit macam apapun, dan selalu berpikir extraordinary. Jack adalah orang yang selalu mencari celah ketika berada dalam situasi sulit dan memanfaatkan celah tersebut untuk keluar dari situasi sulit itu.

Ben Parker
Ben Parker merupakan tokoh fiksi yang muncul dalam film “Spider-man”, mungkin kita lebih familiar dengan nama Uncle Ben. Uncle Ben adalah paman dari Peter Parker. Beliau merupakan tokoh yang bijak, mudah memaafkan, dan tidak ingin merepotkan orang lain. Peter selalu mendapat nasehat-nasehat yang baik dari Uncle Ben. Tokoh ini mengajarkan kita untuk selalu bersabar dan mengambil sisi positif dari setiap kejadian.

Kelima karakter film diatas menurut saya cukup inspiratif, bisa memberikan contoh yang baik kepada penontonnya. Karena bila kita bisa ambil setiap sisi positif dari tiap orang, niscaya kita akan menjadi orang yang lebih baik. Jadi tidak hanya 5 karakter diatas saja yang bisa kita jadikan inspirasi, masih banyak orang-orang atau tokoh-tokoh fiksional yang bisa kita ambil sisi positifnya.

Terima Kasih, Semoga Membantu

9 komentar:

  1. Tony Stark dan Ben Parker keren!!!

    BalasHapus
  2. Bgiku tokoh yang menginspirasi adalah Kamen Rider Ichigo yang menginspirasikan lahirnya Rider - Rider baru.

    Overalll dah bagus sip2...
    Visit my blog too,Ok?

    BalasHapus
  3. sapa ya... saya rasa brad pitt waktu maen di Benjamin button...

    BalasHapus
  4. kalo menurut saya si anjing dalam film hachiko , anjing yang benar2 setia pada majikannya :D

    BalasHapus
  5. Captain jack Sparrow and Tony Stark, yang paling gila..:)

    BalasHapus
  6. @far15: wah iya, karakter itu juga mengajarkan kita sesuatu
    @rindang: wah bener, tapi sayang bkan manusia

    BalasHapus
  7. cowok smua tas? cewek juga banyak lo =))

    BalasHapus
  8. Tony Stark oke, Chris Gardner oke, Peter Parker oke, Katniss Everdeen, Hermione Granger juga boleh :D

    BalasHapus